Saturday 10 December 2011

Unduh Gratis DoTA 2

Silahkan Unduh disini:

Game favorit untuk LAN Party, Defense of The Ancient alias DoTA akan dibuatkan sekuelnya bernama DoTA 2. Tidak seperti versi sebelumnya, sekuel game ini resmi diusung oleh Valve. Sudah bukan kejutan besar lagi kalau Valve akhirnya mengusung sekuel dari game DoTA. Mereka juga telah merekrut Icefrog, developer yang mengelola mod DoTA paling populer, DoTA-AllStars. SValve telah resmi mengumumkan DoTA 2 yang rencananya akan hadir pada 2011. Salah satu janji Valve adalah, dasar dari game itu tak akan banyak berubah dibandingkan DoTA yang sekarang populer. "Icefrog adalah salah satu developer paling cerdas yang pernah kami temui. Dia telah banyak membuat keputusan tepat selama bertahun-tahun membangun produk ini," ujar Erik Johnson, pimpinan proyek DoTA 2 dari Valve.

Apa Saja Isi DoTA 2?
Valve menjanjikan, DoTA 2 akan menyertakan seluruh heroes dari DoTA-AllStars. Demikian juga dengan semua jalur upgrade, item dan skill-nya akan tetap ada dalam DoTA 2. Perbedaan mencolok, lanjut Valve, adalah engine Source yang digunakan. Beberapa upgrade grafis akan terbawa dari engine tersebut, ditambah kemampuan tambahan seperti Voice Chat. Fokus game ini tentunya tetap pada Multiplayer. Namun Valve menyediakan kemampuan untuk bot (artificial intelligence / AI) mengambil alih kendali jika koneksi pemain tertentu tiba-tiba putus di tengah permainan. DoTA 2 akan hadir untuk PC dan Mac pada 2011. Game ini akan dirilis secara ritel, yang kemungkinan akan membuka pintu bagi banyak pemain-pemain baru yang selama ini belum kenal DoTA.

3 Hero dan Fitur Pause Ditambahkan ke DOTA 2
Setelah Rikimaru the Stealth Assassin ditambahkan pada DOTA 2, kini Anda harus membawa lebih banyak Gems lagi untuk melawan Broodmother. Hero apalagi yang paling cocok membawa Gems tersebut selain Skeleton King? Dan bila ada King, maka Queen of Pain harus ikut menemani. Itulah 3 Hero terbaru dalam DOTA 2. Broodmother merupakan Hero yang dapat menggunakan web untuk menghilang. Dengan kecepatan dan skill ultimate yang mampu meregenerasi darah, Broodmother dapat menjadi Hero pusher dalam game. Skeleton King dapat digunakan untuk membawa Gems, menjadi tanker dan ganker dengan menggunakan skill stun dan resurrection. Queen of Pain merupakan salah satu Hero yang berfungsi untuk mobile karena dapat dengan cepat terlibat dan keluar dari pertarungan.

Selain Hero-Hero baru, pihak Valve telah menerapkan fitur pause, yang akan memberikan kesempatan bagi para pemain untuk menghentikan permainan hingga 3 kali. Pihak Valve juga menyatakan bahwa mereka akan memodifikasi peraturan permainan setelah kita mencoba fitur-fitur pada DOTA 2 dan memberikan feedback kepada mereka. Fitur ini mirip dengan fitur pause yang terdapat pada game dari Blizzard seperti StarCraft contohnya. Tidak ada salahnya untuk menghentikan permainan sesaat untuk keperluan-keperluan mendadak daripada kita harus keluar dari permainan yang akan sangat merugikan orang lain. Tapi tidak berarti kita dapat menyalah-gunakan fitur ini.

No comments:

Post a Comment